1. PEMBUNUH GELAP
2. PELENYAP SUKMA
3. RAJA GUNUNG
Karya : Chin Hung / Disadur : OPA
Dikota Tiang An Kota yang pernah dijadikan ibu kota beberapa kerajaan dijaman dahulu kala, dari jaman kerajaan, menjadi menjadi saksi berdirinya sebuah perusahaan pengantar barang/expedisi “Boan chio Piauw kiok”, yang tiba-tiba menggegerkan penduduk dan para ahli silat dikarenakan pemimpinnya bergelar It kiam-tin-bu-lim Wie Tauw (pedang penakluk rimba persilatan) mampu memecahkan setiap kasus yang sangat sulit sekalipun.
Persoalan muncul ketika duta no. 8 dari Su-hay-tong-sim-beng (12 barisan istimewa berbaju kuning) yang merupakan suatu kesatuan para jago dari 4, penjuru dating meminta bantuan untuk menyelidiki tentang pembunuhan para tokoh-tokoh sakti dari 5 partai besar oleh seorang pemuda bertopeng. Dugaan sementara dari pihak Su-hay-tong-sim-beng bahwa pembunuh tersebuat adalah Ie Lip Tong , putera dari mantan ketua Oey San Pay yang di bunuh dengan keroyokan oleh para ketua dari 5 partai besar.
Dengan kecerdikan dari It Kiam-Tin-Bu-Lim Wie Tauw (pedang penakluk rimba persilatan), yang ternyata adalah penyaruan Ie Lip Tong, berhasil menemukan pembunuh tersebut dan menghapus segala tuduhan yang dialamatkan kepadanya.
Keberhasilan Ie Lip Tong dalam menyelamatkan partai Siau Lim Pai dari kehancuran, dan terhindarnya Bengcu/pemimpin dari Su-hay-tong-sim-beng si manusia setengah dewa “Hoong Lay Sian Ong” dari intrik keji dari sebuah kekuatan besar yang ngin menghancurkan perkumpulan Su-hay-tong-sim-beng. Dengan jasa ini Ie Lip Tong diangkat sebagai Duta No. 13.
Dengan munculnya kembali 12 Raja Pendekar Silat golongan putih yang berpihak ke Su-hay-tong-sim-beng dan 12 Raja Silat golongan hitam yang menjadi anggota suatu partai yang dinamakan Partai Gunung, membuat dunia persilatan menjadi kacau.
Mampukah Ie Lip Tong menemukan markas dan pemimpin dari partai gunung ini yang menjadi ancaman rimba persilatan?........
0 Response to "Seri: RAJA SILAT"
Posting Komentar